Lanjutan Membuat Tombol atau Button sederhana dengan swish max








Kita lanjutkan pembuatan tombol, kali ini kita tambahkan animasi perubahan warna tombol :
Pada Outline klik Button, kemudian pindah tab Properties, beri tanda centang Has separate over state dan Has separate down state, seperti gambar dibawah ini. Klik kembali Outline, maka pada tombol Button akan muncul Up State, Over State, Down State dan Hit State, seperti gambar di bawah ini :

















Pengertian di atas :
Up State yaitu tombol tampil sesuai dengan warna tombol yang dibuat.
Over State yaitu apabila mouse mengarah ketombol
Down State yaitu apabila kita klik tombol tersebut
Hit State yaitu tombol yang telah terklik

















Nah sekarang kita buat apabila kita arahkan mouse ketombol akan berubah warna, baik itu text maupun kotak (shape).
Caranya klik Over State pada Outline, kemudian rubah warna huruf menjadi putih dan lingkaran RoundedRect menjadi hitam. Nah coba Anda jalankan, setiap kita arahkan mouse ke tombol, maka akan berubah warna sesuai dengan yang kita buat tadi, terus kalau mousenya kita geser keluar dari tombol akan berubah menjadi warna semula.










Kemudian kita klik lagi Down State pada outline :
Rubah warna textnya menjadi biru dan RoundedRect rubah warna kuning.
Sekarang coba jalankan lagi animasinya dan klik tombol tersebut, pada saat tombol di klik akan berubah menjadi warna sesuai dengan yang kita buat dan akan mengarah ke Scene_2.

Selamat Belajar.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel